Sambutan

"Hati-hati.. Anda sedang ditemani hasil perbuatan jari tangan Musha"

Minggu, Desember 25, 2011

Apakah ini bagian dari penyebab masuk neraka ??

Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakaatuh..
Alhamdulillah, segala puji hanya pantas diberikan Kepada Sang Pemilik Kerajaan Langit dan Bumi yang tiada hentinya selalu mengalirkan Rahmat-Nya, yang tak pernah berhenti menyalurkan Karunia-Nya, yang tak pernah mengakhiri pemberiaan nikmat-Nya kepada manusia sebagai makhluk ciptaan-Nya yang palik sempurna.

"Yang membuat sesuatu yang Dia ciptakan sebaik-baiknya dan Yang memulai penciptaan manusia dari tanah". (QS. As Sajdah (32) : 7)

Salawat serta Salam tidak akan pernah lupa kita haturkan kepada Laki-Laki yang datang dari gurun pasir, Laki-Laki yang membuat kita selama ini menikmati Indahnya Agama yang diridhoi Allah SWT, Laki-Laki yang selama ini sangat berpengaruh terhadap Islam, Laki-Laki itu bernama Nabi Muhammad SAW. Beserta para sahabat, kerabat, keluarga, dan para pejuang ISLAM yang di dalam hatinya masih merindukan Kejayaan ISLAM yang dulu untuk bisa dihadirkan ke jaman sekarang..Amiiin

Sedikit bercerita mengenai sebuah perjalanan yang saya tempuh dengan penuh rintangan, perjalanan yang dilakukan hampir di waktu jeda kuliah, perjalanan yang terasa menyenangkan karena ingin melihat kampung halaman, dan perjalanan ini bernama " Perjalanan Pulang Kampung BJB-BJM"..
Aneh..? Bingung..? ketika anda membaca nama perjalanan ini..?
Yaa, mungkin Anda rasa saya tidak perlu sampai menuliskannya di sini, karena hanya sebuah Perjalanan Pulang Kampung yang setiap orang pasti pernah mengalaminya..
Namun, saya berpikir ini perlu saya tuliskan, karena bukan proses Perjalanan Pulang Kampung yang ingin saya tekankan di sini, melainkan " rintangan " ( yang diawala saya sebutkan tadi ) ketika saya melakukan perjalanan ini.. rintangan ini bukan sembarang rintangan... oleh karen itu perhatikan apa saja rintangan yang saya temui ketika melakukan perjalanan ini..
Ketika memulai start dari BJB sekitar pukul 5 sore tadi ( 25/12 ), saya langsung ditemani oleh air langit ( hujan=rintangan 1 ) yang turun cukup deras hingga membuat saya harus memaksa jas hujan melindungi diri saya. Di saat dingin seperti ini, di saat jalan yang cukup licin ini, masih saja ada orang yang sambil mengendarai sepeda motor dengan satu tangan memegang HP ( orang megang HP=rintangan 2 ), padahalkan sudah ada larangannya. karena bisa membahayakan diri sendiri dan orang lain. Ingat, larangan ini dari Kepolosian Republik Indonesia.. Saya pun memperkuat tekanan gas dan menambahnya dari 60 Km/Jam menjadi 61 Km/Jam. Ketika itu ada orang dengan sepeda motornya menyelip saya, orang tersebut tidak memakai Jas hujan, membuat bajunya basah dan parahnya lagi dia adalah seorang PEREMPUAN. dengan kandungan air di bajunya yang tipis, sehingga memperlihatkan bagian dalam tubuhnya karena tipe baju yang ia pakai adalah " SUPER KENTAT WARNA PUTIH "..
Alhamdulllah saya sempat mengucap IStigfar, dan ketika itu saya teringat dengan orang yang memegang HP td.. ( apa hubungannya ..??) Kepolisian Republik Indonesia mengeluarkan peraturan tentang penggunaan HP saat mengemudi kendaraan bermotor, hal ini dilarang karena sangaat membahayakan pengendara lain. Nah, seharusnya dan sewajarnya bahkan sewajibnya, Kepolisian juga mengeluarkan peraturan tentang DILARANG PENGGUNAAN PAKAIAN KENTAT PADA WANITA DAN HARUS MENUTUP AURAT, KARENA HAL INI BISA MENGGANGGU KONSENTRASI PENGENDARA LAIN DAN DAPAT BERAKIBAT FATAL..

sebab,Peringatan untuk menutup aurat ini langsung disampaikan oleh Sang Pemberi Peringatan...
Dalam Al-Qur`an :
“Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu, dan isteri-isteri orang mukmin, hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya keseluruh tubuh mereka, yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu. Dan ALLAH adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang” (QS. Al Ahzab : 59)
“Hendaklah mereka (perempuan) melabuhkan kain kudung hingga menutupi dada mereka”
“Dan janganlah mereka (perempuan) membentakkan kaki (atau mengangkatnya) agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan” (QS. An-Nur : 31)
“Dan janganlah mereka menampakkan perhiasan-perhiasan mereka.” (Surah An Nur ayat 310)

Adapun Hadist -Hadist Rasulullah tentang aurat Wanita :
“Siapa saja wanita yang memakai wangi-wangian kemudian melewati suatu kaum supaya mereka itu mencium baunya, maka wanita itu telah dianggap melakukan zina dan tiap-tiap mata ada zina (HR. Nasaii ibn Khuzaimah & Hibban).
Asma binti Abu Bakar telah telah menemui Rasulullah dengan memakai pakaian yang tipis. Sabda Rasulullah “Wahai Asma! Sesungguhnya seorang gadis yang telah berhaid tidak boleh baginya menzahirkan anggota badan kecuali pergelangan tangan dan wajah saja” (HR. Bukhari & Muslim)
“Barang siapa memakai pakaian yang berlebih-lebihan, maka ALLAH akan memberikan pakaian kehinaan dihari akhir nanti” (HR. Abu Daud)

Sudah jelas tertulis dalam Al Qur’an dan Hadits Rasulullah SAW tentang Aurat wanita, lantas.. masihkah Anda wahai keturunan hawa mengingkari-Nya?? Masihkah anda bisa mengatakan “Aku belum siap berhijab?? Aku belum siap berjilbab??”
lantas.. sampai kapan anda SIAP?? adakah kita tau bahwa kita masih dapat bernafas tahun depan? bulan depan? minggu depan? lusa? besok? atau.. sedetik yg akan datang??


Semoga tulisan ini adalah bagian dari rezeki ALLAH SWT untuk para keturunan HAWA bukan saja untuk yang MUSLIMAH, TAPI UNTUK SELURUH KAUM HAWA DI DUNIA...


Amiin...
Sekian dari saya, semoga menjadi berkah bagi kita sekalian...
Syukron Katsiran..Kritik saran pesan kesan layang kan di kolom komentar...
Wassalamualaikum Warahmatullah Wabarakaatuh..


Rabu, Desember 14, 2011

Khansa " Si Ibu Para Syuhada

Assalamualaykum.. Saudara2 ane yang luarbiasa..

Desember ??? Apa yg ada dipikiran kalian ketika berbicara tentang bulan ke-12 ini?
25 Tgl Merah..?,
Tahun Baru..?, bisa jadi..?? itu mungkin karena di akhir bulan, tepat malam pergantian tahun baru masehi, orang-orang berharap kenangan-kenangan buruk tidak akan terulang di tahun depan.
terus.. apa lagi yang terlintas...?? hhmm, atau masih ingat tidak 1 tahun yg lalu, pada 21-12-12 .. yang menurut kalender suku maya akan terjadi perubahan energi matahari yang begitu besar, yang mungkin juga nginap ditelinga Anda kalau pada hari itu 'kiamat'..?? Tapi, mana..? Buktinya, kalian masih menikmati cuap2 ane ini sambil tersenyum di satu tahun berikutnya, kalian masih bertatap dengan coretan2 ane yang aneh ini..
Uddeeehh.. Sekilas tentang kiamat.. Yakinlah, akan tiba masanya dan hanya Allah lah yang mengetahuinya. Kita cuma dituntut untuk terus menerus mengumpulkan bekal buat di Akhirat kelak.
 ..sstttt.. Fokus !!! kita kembali ke pembahasan Desember..
Nah, berbicara bulan desember, di indonesia ada sebuah hari di mana hari itu bertepatan tanggal 22 desember. Ya, Itu hari IBU ( Katanya siihh, menurut ane " Everyday is Motherday " )...
Berbicara hari ibu, ane akan mencoba menghadirkan sebuah kisah pada jaman dulu tentang perjuangan seorang IBU..

and.. kecodit...

Senin, September 12, 2011

Kita adalah Hasil Suatu Karya . . .

Assalamualaikum  Wr. Wb
Alhamdulillah, segala puji hanya pantas tertuju Kepada ALLAH SWT yang senantiasa selalu memberikan apa yang kita minta KepadaNya. Shalawat serta salam tidak lupa kita haturkan kepada " guru kita, junjungan kita dan pemimpin kita " Nabi Muhammad SAW yang dengan perjuangan beliau, kita sampai sekarang bisa merasakan bagaimana nikmatnya menjadi seorang muslim.

Pantaskah Kita menghina sesama ..?
Saya mencoba memberikan analogi, semoga kepada akhi wa ukhti sekalian yang membaca bisa menjadi insan yang lebih baik lagi dihadapan ALLAH SWT..

"ketika seorang pelukis menawarkan hasil lukisannya, pada saat itu justru dia mendapatkan ocehan, cercaan bahkan cemoohan yang menjelek-jelekan lukisan itu dari seseorang yang memang tidak suka dengan hasil lukisan tersebut."

tahukah anda dari analogi diatas ? siapakah yang dihina ? apakah lukisannya atau pelukisnya ?
Ya.. Pada saat kita menghina karya orang lain, sebenarnya yang kita hina itu bukan karyanya tetapi orang yang menciptakan karya tersebut yang secara tidak langsung kita sudutkan. Lantas perasaan apakah yang menyelimuti hati seseorang yang disudutkan melalui hasil karya nya ? Nah.. ketika anda berada diposisi tersebut.. pastinya anda akan marah kan ? Masa.. sudah susah-susah anda menciptakan suatu karya, justru hasil karya anda dihina orang lain..

okee.. mulai serius..
sebagai manusia pastinya kita tidak berdiri sendiri, karena manusia ada yang menciptakan.Apakah kedua orang tua kita yang menciptakan ? TIDAK.. mereka hanya sebagai perantara. lantas, siapa yang menciptakan kita sebagai manusia ? ya.. ALLAH SWT. pencipta suatu karya yang memang sebaik-baiknya dari makhluk-makhluk yang lain.. sebagai manusia kita wajib bersyukur karena merupakan karya terbaik dari ALLAH SWT..
“Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya” (QS. At Tiin: 4)

maka dari itu, pantaskah kita menghina sesama manusia ? padahal manusia merupakan hasil karya dari ALLAH SWT ? jika kita menghina manusia, siapakah yang akan marah ? jangan heran kalau yang marah justru Sang Pencipta..

Anggap seseorang yang kita sudutkan tersebut adalah bayangan kita ketika bercermin ..
Ketika kita menganggap seseorang yang selama ini kita singgung perasaannya, kita sakiti hatinya kita sudutkan dia hingga membuat dia menjadi orang yang merasa tidak berarti lagi adalah bayangan kita ketika bercermin. Maka pada saat itu, kita seperti menghina diri kita sendiri.. Oleh karena itu, Sesungguhnya tidak pantas kita menghina seseorang dan menyombongkan diri kita. apa yang mau kita sombongkan, kita hanya hasil suatu karya ?...

Dari Abu Hurairah ra. dia berkata: Rasulullah SAW bersabda: Janganlah kalian saling dengki, saling menipu, saling marah dan saling memutuskan hubungan. Dan janganlah kalian menjual sesuatu yang telah dijual kepada orang lain. Jadilah kalian hamba-hamba Allah yang bersaudara. Seorang muslim adalah saudara bagi muslim yang lainnya, (dia) tidak menzaliminya dan mengabaikannya, tidak mendustakannya dan tidak menghinanya. Taqwa itu disini (seraya menunjuk dadanya sebanyak tiga kali). Cukuplah seorang muslim dikatakan buruk jika dia menghina saudaranya yang muslim. Setiap muslim atas muslim yang lain; haram darahnya, hartanya, dan kehormatannya.
(Hadits Riwayat Muslim).

Demikian tulisan kali ini, semoga akhi wa ukhti sekalian benar-benar menjadi insan yang jauh lebih baik dihadapan ALLAH SWT.
Amiiinn..

Kamis, Juli 28, 2011

Jadikan Ramadhan sebagai Bulan Pendidikan

Surau, mushalla, langgar bahkan mesjid akan terlihat seperti lautan manusia di setiap malamnya... Namun, apakah yang terjadi ketika Bulan Ramadhan berlalu ??... seseorang adzan, iqamah pun ia yang menyerukan, menjadi imam ia juga bahkan sekaligus menjadi makmum nya... inikah potret yang akan terjadi setiap tahun...

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Di dalamnya terdapat suatu malam yang lebih baik dari 1000 bulan ( Lailatul Qadr ). Al-Quran pun diturunkan ALLAH SWT pada bulan ini. Oleh karena diberikan keberkahan dan kemuliaan, maka dari itu sebagai seorang muslim kita wajib menjalankan perintah ALLAH SWT yang ada dalam QS AL-BAQARAH 2 : 183..
" Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa "

Rasulullah bersabda bahwa perbanyaklah ibadah di bulan Ramadhan. Seperti shalat tarawih, tilawah, qiyamulail dan ibadah-ibadah sunnah lainnya. Ketika kita melakukannya, tidak ada yang tau nilai ibadah kita kecuali ALLAH SWT..

Berbicara shalat tarawih.. Ada sedikit kisah pada zaman Rasulullah SAW.. ( Saya tuliskan berdasarkan apa yang pernah saya dengar, bukan dari apa yang saya baca, jd klo ada perubahan, saya mohon maaf, Insya Allah maknanya tetap sama)
Ketika Rasulullah melakukan shalat tarawih di mesjid, para sahabat melihat Rasulullah sedang shalat dan mereka pun mengikuti dibelakang. Melihat keadaan ini berkelanjutan, Rasulullah pun melaksanakan shalat tarawih di Rumah. Para Sahabat pun bertanya, " Wahai Rasulullah, Kenapa semalam engkau tidak shalat tarawih di mesjid ? ".. Rasulullah menjawab," Aku takut shalat ini menjadi wajib di mata kalian "..
Bahkan ada riwayat bahwa ada disalah satu bulan Ramadhan, Rasulullah hanya melakukan shalat tarawih di mesjid 3 kali dan sisanya di rumah. Inilah yang menjadikan Shalat Tarawih hukumnya sunnah mu'akad.

Namun, keadaan pada zaman Rasulullah itu terbalik pada zaman kita sekarang..
Surau, mushalla, langgar bahkan mesjid akan terlihat seperti lautan manusia di setiap malamnya... Namun, apakah yang terjadi ketika Bulan Ramadhan berlalu ??... seseorang adzan, iqamah pun ia yang menyerukan, menjadi imam ia juga bahkan sekaligus menjadi makmum nya... inikah potret yang akan terjadi setiap tahun...
jangan-jangan apa yang ditakutkan oleh Rasulullah itu terjadi di zaman kita..?( semoga tidak, saya yakin masyarakat pasti tau )..

harapannya, setelah bulan Ramadhan berlalu, tempat-tempat ibadah umat islam tetap ramai oleh orang-orang yang selalu mendekatkan diri kepada ALLAH SWT... kita tidak perlu menunggu waktu-waktu tertentu untuk meramaikan rumah-rumah ALLAH SWT. Ketika mendengar adzan berkumandang, sebagai seoarang muslim hendaklah menyegerakan untuk mendirikan Shalat.
Semoga bermanfaat..
jadikan Ramadhan sebagai bulan pendidikan
Don't shy as a Moslem...

Kamis, Juli 14, 2011

Kalimat Cinta yang Sebenarnya . . .

Banyak orang mengungkapkan cintanya dengan melukiskan kata-kata nan indah hingga membentuk sebuah untaian kalimat bak ombak di lautan yang menyisir tepi pantai hingga pasir pantai pun saling menyatu. Itulah tujuan seseorang yang menyatakan cinta, yakni ingin menyatukan dua hati yang berbeda. Berikut petikan beberapa kalimat yang kemungkinan di pakai seseorang untuk menyatakan cinta :
<< Hanya engkau yang ada di hati ku >>
<< Tanpa dirimu, hidupku terasa layu >>
<< Keberadaanmu di sisiku membuat hidupku lebih berarti >>
<< Ku yakin, kamulah yang terbaik untukku >>
<<  I Love You . . . >>
          :
          :
( masih banyak lagi kalimat-kalimat yang digunakan orang di dunia untuk menyatakan cinta )
Namun, tahukah Anda bahwa ada sebuah kalimat yang sebenar-benarnya kalimat cinta yang apabila kita mengucapkannya menjadikan hati tentram. Karena kalimat itu membuat kita selalu ingat Kepada yang kita cintai. "Seseorang laki-laki yang mencintai seorang wanita tentu akan banyak mengingat dan menyebut namanya"..
Dalam sebuah riwayat, Nabi Musa AS pernah bertanya kepada ALLAH, "Yaa Allah, ajarilah kami sesuatu yang dapat kami pakai untuk berdzikir dan berdo'a kepada Engkau. Allah menjawab, "Ucapkan, Laa Ilaaha Ilallaah hai Musa." Kemudian Nabi Musa berkata lagi, Ya Allah, semua hamba-Mu telah mengucapkan kalimat itu. Allah menjawab, " Hai, Musa, andaikan langit yang tujuh beserta seluruh penghuninya selain Aku, dan bumi yang tujuh ditimbang dengan Laa Ilaaha Ilaallah, niscaya masih berat Laa Ilaaha Ilaallah." (Ibnu hibban dan Al-Hakim).
Mengucapkan Kalimat Laa Ilaaha Ilaallah memiliki nilai yang lebih hebat daripada  langit dan bumi yang berlapis tujuh, serta seluruh isinya. Dan inilah Kalimat yang sebenar-benarnya Kalimat Cinta..
LAA ILAAHA ILAALLAH...

" Hai orang - orang yang beriman, berdzikirlah dengan menyebut nama Allah, dzikir yang sebanyak - banyaknya, dan bertasbihlah kepada-Nya di waktu pagi dan petang" ( QS AL AHAB 33:41-42 )

" Maka berdzikirlah kamu kepada-Ku, maka Aku akan ingat kepadamu ( QS AL-BAQARAH 2:152 )

Senin, Juni 13, 2011

AYANK calling.. ADZAN calling..

Assalamualaikum Wr.Wb.

bab analogi :
"..kau jaga slalu hatimu, saat jauh dariku, tunggu aku kembali..ku mencintaimu slalu, menyayangimu sampai, akhir metupu mata..", begitulah hp ( sebut saja udin ) berdering disaat ada seseorang yang menelpon. "AYANK CALLING..", nampak tulisan tersebut di layar hp udin. Teman udin ( sebut saja agus )  pun memanggil udin yang kebetulan sedang mencuci sepeda motornya di halaman belakang."..din.. udin.. ayank mu nelpon tuh..", teriak agus. Dengan sabun masih ada ditangan, udin pun langsung berlari untuk segera mengangkat telpon tersebut. "..bersihkan dululah tangan mu itu ..", tegas agus sambil menasihati. Namun, udin sudah terlanjur memegang hpnya dan berbicara dengan orang yang bernama " AYANK " tadi. Sudah hampir 30 menit udin masih saja berbicara dengan ayanknya, padahal sepeda motornya masih terbengkalai tidak karuan dengan tanah masih menempel. Waktu menunjukkan pukul 12.30 WITA dan Adzan Zhuhur pun berkumandang. Agus bergegas membersihkan diri sehabis menyelesaikan pekerjaan udin ( mencuci sepeda motor ) dan mengambil air wudhu untuk bersiap-siap berangkat ke mesjid. "..din.. udin.. ayo shalat zhuhur..", ajak Agus kepada Udin. Ternyata, udin masih saja berbincang-bincang dengan orang yang bernama " AYANK ". "..Bentar dulu kenapa sih..kamu duluan aja.. nanti " AYANK KU MARAH kalau aku tutup teleponnya..", bentak udin ( sambil marah-marah ). "..Astagfirullah..", sebut agus dengan sabar. Dengan rasa tabah dan kasihan kepada udin , Agus pun berjalan menuju mesjid untuk melaksanakn shalat zhuhur berjamaah. Singkat cerita, Agus pun tiba-tiba masuk ke alam inspirasi saya dan menceritakan kejadian yang tertulis di atas. sehingga, saya putuskan untuk menjadikan cerita Agus tersebut sebagai tulisan untuk dikirim ke buletin AL-IZZAH FSI ULUL ALBAB.

bab kesimpulan:
begitu hinanya kita di mata ALLAH SWT ketika kita lebih mencintai sesuatu di atas kecintaan kepada ALLAH SWT. Udin hanyalah salah satu contoh dari banyaknya umat muslim. Contoh kecilnya, ketika ada telepon dari " AYANK.." tanpa pikir panjang langsung mengangkat. Dan ketika ia diajak Agus untuk melaksanakan shalat zhuhur berjamaah, rasa ketakutan akan dimarahi dari orang yang bernama "..AYANK.." menyelimuti pikiran dan hati udin. Ajakan Agus itu terasa tidak berarti apa-apa karena Udin menolaknya mentah-mentah. Padahal, pada saat itu ALLAH SWT memanggil seluruh umat untuk melaksanakan shalat. Kebanyakan orang selalu menunda-nunda waktu shalat lantaran harus menyelesaikan urusan duniawi. Bahkan lebih parahnya lagi, ada saja orang sampai tidak melaksanakan shalat karena tuntutan kerja. Sehingga waktu shalat pada dirinya tidak ada.

Pantaskah diri kita ini menyombongkan panggilan ALLAH SWT melalui ADZAN-NYA...?
Benarkah diri kita ini harus meninggalkan panggilan ALLAH SWT lantaran takut mendapatkan marah dari seseorang...?
Apakah kita tidak perlu takut kalau panggilan ALLAH SWT tidak kita penuhi ..?
Ingat.. kita hanya takut kepada ALLAH SWT , tidak dengan yang lain..!!! segala sesuatu yang menyangkut tentang ALLAH SWT  merupakan kepentingan yang setinggi-tingginya.

Semoga tulisan ini menjadi bahan renungan kita semua. Demikian, harus saya akhiri sampai di sini, karena saat saya menulis sampai kata-kata ini, tiba-tiba ADZAN ASHAR berkumandang.
Pada saat itu, saya teringat suatu hadist :
Pada hari kiamat seseorang dihadapkan dan dilempar ke neraka. Orang-orang bertanya 'hai fulan, mengapa kamu masuk neraka sedang kamu dahulu adalah orang yang menyuruh pada yang makhruf dan mencegah dari yang munkar?' Orang itu menjawab 'ya benar, dahulu aku menyuruh yang makhruf, sedang aku sendiri tidak melakukannya, aku mencegah dari yang mungkar, sedang aku sendiri melakukannya'( HR.Muslim )

( tidak sedikit orang yang seperti udin yang mementingkan panggilan "AYANK" daripada panggilan "ADZAN").
Wassalamualaikum Wr.Wb.

Jumat, Mei 20, 2011

Siapakah yang patut disalahkan ..??

..Kita menjadi asing karena prinsip kehidupan yang kita jalani ini..
  • Kejujuran itu sangat asing karena masih banyak pembohong di dunia ini..
  • shodaqoh itu sangat asing karena masih banyak orang - orang bakhil ( pelit ) di dunia ini..
  • berjilbab itu sangat asing karena masih banyak perempuan-perempuan yang memakai baju kekurangan bahan ( pamer aurat )..
  • yakin kepada ALLAH SWT itu sangat asing karena masih banyak orang yang tak percaya pada-Nya..
  • Syariat itu asing karena masih banyak orang yang percaya akan hukum-hukum buatan manusia.. 
..Kecintaan akan kehidupan ini tidak masalah.. asalkan jangan melebihi kecintaan kepada ALLAH SWT dan RASULULLAH SAW.. Karena cinta kepada ALLAH SWT dan RASULULLAH SAW merupakan keni`matan terbesar di kehidupan ini..jikalau kita tak mampu meninggalkan keni`matan hidup ini.. buat apa kita meninggalkan kecintaan kita kepada ALLAH SWT dan RASULULLAH SAW..

Kamis, Mei 19, 2011

Kebaikan dibalas dengan kebaikan..

Seorang anak kecil sedang berjualan kerupuk untuk membantu perekonomian keluarganya. Hanya dialah harapan satu-satunya dari sosok ibu yang tegar. Anak itu bernama Howard Kelly.  Setiap hari dia menjajakan kerupuk buatan ibunya di atas kepalanya sambil meneriakkan.." Kerupuk... Kerupuk..".. Padahal anak seusianya seharusnya sedang merasakan bagaimana ni`matnya menuntut ilmu di bangku sekolah.. tak jarang ia berjualan melewati sekolah-sekolah yang memang di sana banyak anak-anak yang berseragam sekolah dengan niat untuk menuntut ilmu.. Dipikirannya pun sempat terlintas, " Apakah aku bisa seperti mereka..?? Namun, apa yang dikata ?? hari..demi.. hari..anak itu seperti biasa menjual kerupuk buatan ibunya.. walupun diluar sana cuaca sedang tak menentu, anak itu tetap berjualan demi membahagiakan ibunya. Bahkan, disaat hujan sangat deras, seluruh aktivitas orang berhenti sejenak sambil menunggu hujan reda hingga setiap jalan-jalan yang dilalui anak itu tak tercium satu langkah kaki orang pun berkeliaran di dekatnya. kondisi ini sering melanda dirinya, namun dia tidak pernah menyerah. dia pun berkata," hujan pun tak akan menghadang niat ku untuk membahagiakan ibu ". Kemulian anak itu demi membahagiakan ibunya ternyata tak mampu membuat tubuhnya tetap tegar, tetap kokoh di bawah guyuran hujan untuk terus menjual kerupuk hingga tak bersisa. Ia pun mulai berpikir untuk mencari tempat berteduh. Hingga ada seorang gadis kecil melihat dirinya terbaring lemah dan tubuhnya menggigil kedinginan di depan rumah gadis kecil tersebut. gadis tersebut langsung menyuruh anak kecil tadi masuk ke rumahnya. Tanpa pikir panjang gadis tersebut langsung memberikan segelas air susu hangat untuk membantu memulihkan kondisi badan anak kecil tersebut. anak kecil pun berkata," Kamu sudah baik dengan aku, sekarang aku harus membalasnya.. silahkan ambil saja kerupuk ini." gadis kecil pun menjawab," jangan.. aku di ajarkan ibu ku untuk tidak pamrih, lagi pula itu kerupuk jualan ibu mu.. masa kamu biarkan kerupuk itu habis tanpa dapat uang ..". di luar sana hujan sudah reda, anak kecil itu pun bergegas keluar sambil berteriak terima kasih banyak.. Singkat cerita.. gadis kecil tadi tumbuh dewasa, namun ia diponis oleh dokter mengidap kanker otak yang sangat mematikan.. satu-satunya jalan yaitu harus dioperasi.. tanpa berpikir panjang keluarga gadis tersebut menyetujui untuk dioperasi demi keselamatan anak gadisnya. Operasi pun berjalan lancar, sang ibu dari gadis menerima lembaran kertas yang memang isinya sudah mereka duga. ya benar, kertas itu adalah daftar biaya rumah sakit dari selama gadis kecil tadi menginap sampai ia keluar dari rumah sakit. Ibunya pun kaget melihat isi kertas tersebut. gadis tadi tak tega melihat ibunya bersedih, lalu ia pun memaksa ibunya untuk memberikan kertas tersebut kepada dirinya. setelah diberikan ibunya, gadis tadi pun membaca isi kertas yang memang benar.. itu adalah daftar biaya rumah sakit yang jumlahnya tidak kecil. Namun gadis tadi sangat.. sangat tidak percaya.. terletak paling bawah dari isi kertas tersebut ada sebuah tulisan.."TELAH DIBAYAR LUNAS DENGAN SEGELAS AIR SUSU HANGAT " dari Dr. Howard Kelly....